Selama ini yang sering kita tahu ikan yang berkumis hanyalah ikan lele dumbo yang selalu menemani kita saat sedang makan Nasi. Namun sebenarnya, ikan berkumis nggak cuman ikan Lele dumbo saja, melainkan ada banyak banget jenisnya lhoo teman – teman.
Di Ulasan hari ini admin akan mengulas tentang salah satu spesies ikan berkumis yang mungkin bisa jadi masih sangat jarang diketahui. Yupps, namanya Adalah Lele Banjo Asia. Seperti Biasa, yang sedang Ngebet banget karena pernasaran langsung saja simak ulasannya dibawah ini.
Lele Banjo Asia, atau dalam nama ilmiahnya Achrordonichthys rugosus merupakan Ikan berkumis yang berasal dari famili Akysidae. Dalam bahasa Inggris, ikan ini memiliki sebutan Asian Banjo Catfish.
DESKRIPSI FISIK
Ukuran tubuh Lele Banjo Asia bisa dibilang kecil ya teman – teman, yaitu panjang maksimalnya kurang lebih hanya sekitar 10 hingga 11 Cm saja. Seperti ikan berkumis lainnya, Lele ini memiliki sungut yang panjang dan kepalanya berbentuk agak gepeng tapi melebar. Lalu, warna tubuh ikan ini adalah cokelat tua dengan bercak pola bewarna cokelat muda yang tidak beraturan.kemudian adalah, ciri khas ikan ini yang berbeda daripada ikan berkumis lainnya adalah terletak pada sisi tubuhnya terdapat tuberkel (tonjolan kecil kecil berbentuk keras) yang membujur dari ekor hingga tubuhnya. Sehingga bila dipegang pada kulitnya teksturnya terkesan kasar.
HABITAT DAN MAKANAN LELE BANJO ASIA
Untuk habitat ikan ini dapat ditemukan pada perairan tawar, biasanya ikan ini hidup berada di dasar sungai yang berpasir dan berarus deras. Ngomong ngomong lebih menyukai tinggal di di bawah kayu yang terapung disungai ataupun dibawah bebatuan. Lele Banjo Asia merupakan termasuk hewan nokturnal yang lebih aktif mencari makanan pada waktu malam hari. Makanan utama hewan ini termasuk Vermivora (Pemakan cacing) ya teman – teman. yang lebih menyukai makanan berupa larva, tubifex, ikan kecil, dan cacing sutra yang berada didasar Sungai.
FAKTA UNIK LELE BANJO ASIA
Untuk fakta menarik dari ikan lele banjo asia adalah selain memiliki tubuh yang berukuran kecil dan eksotis, jangan diremehkan pada senjata patilnya. Karena Pada senjata patil ikan ini, memiliki racun bisa yang digunakan sebagai bentuk pertahanannya. Walaupun efek patilnya bila terkena manusia tidak berbahaya dan tidak mematikan, tetapi hanya akan terasa sangat menyakitkan.
DISTRIBUSI PESEBARAN DAN KONSERVASI LELE BANJO ASIA
Distribusi pesebaran populasi lele banjo asia dapat ditemukan mulai dari Thailand, Malaysia, dan Indonesia. Di indonesia sendiri, ikan ini dapat ditemukan mulai dari Pulau Sumatera, Jawa, dan Kalimantan. Untuk status konservasi populasi ikan ini oleh IUCN dimasukkan kedalam kategori “Least Concern” yang berarti “Berisiko Rendah” dan di Indonesia Ikan ini bukan termasuk hewan dilindungi.
CARA PEMELIHARAAN LELE BANJO ASIA
Bila teman – teman berniat atau tertarik memelihara ikan ini, teman –teman hanya membutuhkan substrat berpasir dan berbatu untuk tempatnya bersembunyi. Untuk kebutuhan Ph air dalam akuarium bekisar antara 5,0 – 7,0 sementara suhu airnya 17,5 – 24 oC. Karakter temperamen Ikan Lele Banjo Asia termasuk Ambush Predator yang berarti memiliki kebiasaan menunggu mangsa datang dan menyergap secara sembunyi - sembunyi Untuk tankmate ikan ini lebih cocok apabila dipelihara bersama kelompok spesies ikan yang berasal dari genus Devario dan Rasbora sumatrana atau ikan lain yang ukuran tubuhnya lebih besar daripada tubuhnya.
Itu dia teman – teman untuk ulasan hari ini tentang Lele Banjo Asia, kecil – kecil Patilnya nyakitin. Semogadapat menambah wawasan dan pengetahuan baru buat teman – teman, khususnya mengenal ragam spesies ikan air tawar. Terima kasih dan sampai jumpa bertemu kembali di ulasan selanjutnya.
Sumber Foto :
https://www.seriouslyfish.com/wp-content/uploads/2012/03/Acrochordonichthys-rugosus-1-Nonn.jpg
https://www.inaturalist.org/observations/122758861
https://www.inaturalist.org/photos/207884818
https://sealifeplanet.com/wp-content/uploads/2022/09/Asian-Banjo-Catfish.jpg
https://www.iucnredlist.org/api/v4/assessments/91215541/distribution_map/jpg
https://www.aquariumglaser.de/en/fish-archives/acrochordonichthys-rugosus-2/
https://www.aquariumglaser.de/wp-content/uploads/361822-Acrochordonichthys-rugosus-ventral.jpg
Referensi :
https://www.iucnredlist.org/species/91215500/91215541
https://www.seriouslyfish.com/species/acrochordonichthys-rugosus/
Wright, J, Jeremy. (2009). Diversity, phylogenetic distribution, and origins of venomous catfishes, 1-4, diakses 8 Januari 2023, dari BioMed Central Ltd.
0 Comments